Belitung | Satamexpose.com – Sosok mayat lelaki ditemukan hanyut di parit aliran Aik Berutak, Batu Tanjong, Kelurahan Pangkallalang, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, tepatnya di aliran sungai belakang Kantor Kelurahan Kota, Selasa(13/12) sekira pukul 07.30 WIB tanpa busana.
Kepada Satamexpose.com, Elider Efendi atau yang acap disapa Ely (55) warga di lingkungan Batu Tanjong mengatakan, korban pertama kali terlihat ketika salah seorang PNS wanita di lingkungan Kabupaten Belitung melintasi jembatan hendak kerja.
Melihat benda yang diduga tubuh manusia tersebut wanita lantas berteriak memanggil warga sekitar.
"Bu haji yang mendengarkan teriakan tersebut lantas keluar dan kemudian memanggil warga lainnya," ujar Ely di lokasi kejadian.
Saat kejadian kondisi air sedang surut sehingga tubuh korban lebih cepat hanyut.
"Saya langsung berinisiatif mengambil kayu dan menuju jembatan dekat rumah almarhum Wisnu untuk menahan lajunya mayat," paparnya.
Selanjutnya warga lainpun turut mengambil kayu guna menahan mayat tersebut hingga pihak kepolisian datang untuk mengevakuasi jenazah korban dan membawanya ke RSUD dr. H. Marsidi Judono guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Hingga berita ini ditayangkan, pihak kepolisian belum memberikan informasi mengenai identitas korban. (tlg)