Gambar : Kapolda Bangka Belitung, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat membagikan sembako kepada perwakilan penerima yang merupakan bagian kegiatan Polairud Peduli, Kamis(16/9). |
Belitung|Satam Expose.com - Capaian vaksinasi di Kabupaten Belitung yang mencapai angka 47,8
persen mendapat apresiasi Kapolda Kepulauan Bangka
Belitung, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat ketika meninjau gerai pelaksanaan vaksinasi
di Puskesmas Tanjungpandan dan SMP Muhammdiyah, Kamis (16/9).
Kapolda juga pada kesempatan tersebut meminta
seluruh elemen tetap mendukung upaya percepatan vaksinasi demi mencapai herd
immunity di Negeri Laskar Pelangi.
"Belitung ini cukup bagus frekuensi
vaksinasinya, sampai kemarin mencapai 47,8 persen. Oleh sebab itu perlu
disupport bagi masyarakat yang belum tersentuh," ujarnya.
Kapolda juga memaparkan target regional
Provinsi Kepulauan Babel pada September 2021, vaksinasi mencapai 40 persen dan
baru terealiasi sekitar 37 persen.
Sedangkan target hingga akhir tahun 2021
diharapkan seluruh masyarakat Babel sudah menerima vaksin pertama atau minimal
mencapai 70 persen.
"Saya sudah mengajak ketua-ketua partai
agar mengerahkan massanya, silahkan mereka buka gerai vaksin. Kami akan siapkan
vaksinatornya dan vaksinnya," pungkasnya.
Sebelum meninggalkan lokasi, Kapolda sempat
membagikan sembako kepada perwakilan penerima yang merupakan bagian kegiatan
Polairud Peduli. (sis)