Deklarasi Kampanye Damai dan Konvoi Peserta Pemilu 2019 di Tanjungpendam, Sabtu (23/3/2019). IST |
TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM - KPU Kabupaten Belitung menggelar Deklarasi Kampanye Damai dan Konvoi bersama peserta Pemilu 2019, Sabtu (23/3/2019). Namun tak ada satupun komisioner KPU yang menghadiri kegiatan tersebut.
Ketua KPU Kabupaten Belitung Soni Kurniawan menyampaikan permohonan maafnya saat dikonfirmasi ketidakhadiran satupun komisioner dalam kegiatan tersebut oleh SatamExpose.com, Sabtu (23/3/2019) malam.
Soni menjelaskan, seluruh komisioner KPU mengikuti Orientasi Tugas (Ortug) gelombang 3 yang diselenggarakan KPU RI. Sedangkan kegiatan Deklarasi dan Konvoi bersama peserta Pemilu 2019 sudah direncanakan sebelum adanya undangan Ortug dari KPU RI.
"Kami mohon maaf tidak bisa hadir dalam kegiatan kami deklarasi kampanye damai dan konvoi bersama perserta pemilu serentak 2019 yang ada di Kabupaten Belitung, dikarenakan kami mengikuti orientasi tugas gelombang 3 dari KPU RI," kata Soni melalui WhatsApp.
Meskipun begitu, Soni sempat berusaha untuk hadir dalam kegiatan yang diselenggarakan pihaknya tersebut. Yakni dengan meminta izin kepada Divisi SDM KPU RI Evida Ginting Manik, namun tidak diizinkan.
"Ibu Evi bicara tidak memberikan izin kepada saya untuk pulang dan Ibu Evi pun bicara harap diwakilkan dengan KPU Provinsi Babel untuk bisa hadir dalam acara deklarasi damai dan konvoi bersama peserta politik," terang Soni.
Lebih lanjut, dirinya telah berkordinasi dengan seluruh Forkopimda Kabupaten Belitung untuk bisa memaklumi atas ketidakhadiran seluruh komisioner KPU Kabupaten Belitung ini.
"Allhamdulillah Kapolres Belitung bisa memaklumi hal tersebut baik juga serta Forkopimda Kabupaten Belitung. Kami dari KPU Belitung memohon maaf tidak bisa hadir diacara tersebut kepada seluruh peserta dan masyarakat yang ada pada acara tersebut," tambah Soni.
Sementara itu, berdasarkan hasil pantauan SatamExpose.com di lapangan, kegiatan acara Deklarasi Kampanye Damai dan Konvoi bersama peserta Pemilu ini berjalan dengan baik dan tertib walaupun tanda adanya pihak penyelenggara yakni KPU. (fg6)